Monday, April 13, 2015

Filled Under:

Masuk WC/Toilet, Berdo'alah

Assalamualaikum sobat #Islamgram sekalian. Semoga kesehatan dan nikmat-nikmat yang lain selalu menaungi dan menambah rasa syukur kepada Allah SWT.

WC atau Toilet adalah tempat yang tidak bisa dipisahkan dalam kehidupan kita. Sekaya-kayanya manusia pasti akan butuh tempat tersebut bukan? Namun, tahukah anda bahwa tempat tersebut ternyata adalah "sarang" setan [bukan kunti, pocong itu maksudnya] iya setan penggoda manusia yang mengajak ke neraka itu.


Dari Zaid bin Arqam radhiallahu anhu, dari Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda : 
  إِنَّ هَذِهِ الْحُشُوشَ مُحْتَضَرَةٌ ، فَإِذَا أَتَى أَحَدُكُمْ الْخَلَاءَ فَلْيَقُلْ : أَعُوذُ بِاللَّهِ مِنْ الْخُبُثِ وَالْخَبَائِثِ (رواه أبو داود، رقم 6 وصححه الألباني في صحيح أبي داود

"Sesungguhnya tempat buang hajat didiami setan, jika salah seorang di antara kalian masuk WC, aka ucapkanlah; A'uuzu billahi minal khubutis wal khabaits" (HR. Abu Daud, no. 6, dinyatakan shahih oleh Al-Albany dalam shahih Muslim)

Syekh Ibnu Utsaimin rahimahullah berkata dalamm kitab Asy-Syarhul Mumti, 1/83, "Manfaat minta perlindungan adalah bersandar kepada Allah Azza wa Jalla dari godaan setan laki dan perempuan, karena itu adalah tempat yang kotor, dan tempat kotor adalah tempat berdiamnya setan. Maka sangat cocok jika orang yang hendak masuk WC mengucapkan, "A'uuzu billah minal khubutsi wal khaba'its (aku berlindung kepada Allah dari alkhubuts dan alkhab'its) agar dirinya tidak tertimpa al-khubtsu, yaitu keburukan dan al-khaba'its yaitu jiwa-jiwa jahat."

Bagaimana? Masih nggak percaya kalau WC dan Toilet itu tempat berdiamnya syetan? 
Suka berlama-lama di kamar mandi? Menghayal dan berlama-lama melamun saat BAB? itu adalah hasutan setan. dianjurkan untuk bersegera ketika dikamar mandi, dalam artian tidak membuang-buang waktu berlama-lama di kamar mandi, selesai buang hajat agar menyegerakan keluar. 

Dan jangan lupa, saat keluar hendaknya mendahulukan kaki KANAN dahulu [Berbeda dengan masuk yang dianjurkan menggunakan kaki KIRI]. Serta berdo'a :
  • Dari Aisyah radhiallahu anha, dia berkata : 
    كَانَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ إِذَا خَرَجَ مِنْ الْخَلَاءِ قَالَ غُفْرَانَك
     .
    "Nabi shallallahu alaihi wa sallam biasanya jika keluar dari WC mengucapkan 'ghufraanaka'.
     
  • Para ulama menyebutkan beberapa hikmah dianjurkannya membaca istighfar saat keluar dari WC, bahwa karena saat berada di WC dia meninggalkan zikir kepada Allah Ta'ala, seorang muslim, melihat hal itu sebagai kekurangan, maka karena itu dia membaca istighfar." (Lihat An-Nihayah Fi Gharibil Hadits, Ibnu Atsir (3/703)
Hmm...Pantesan di kamar mandi suka dapat inspirasi atau ide-ide aneh, apa iya itu bisikan syaitan? uu...takuuut...

#Islamgram

0 komentar:

Post a Comment