Thursday, August 15, 2013

Filled Under: ,

Terdahulu dan Pertama "Log in" Islam



Jaman saya kecil dahulu, Ibu sering memberi cerita kepada saya. Banyak kisah-kisah yang di haturkan. Baik dari Kisah Nabawiyyah, Kisah Sahabat dan Kisah-kisah Islami lainnya. Salah satu yang masih membekas sampai sekarang adalah mengenai "Assabiqunal Awwalun"  ( السَّابِقُونَ الأَوَّلُونَ)

Menurut wikipedia :

"As-Sabiqun al-Awwalun ( السَّابِقُونَ الأَوَّلُونَ) adalah orang-orang terdahulu yang pertama kali masuk/ memeluk Islam. Mereka adalah dari golongan kaum Muhajirin dan Anshar,mereka semua sewaktu masuk Islam berada di kota Mekkah, sekitar tahun 610 Masehi pada abad ke-7. Pada masa penyebaran Islam awal, para sahabat nabi di mana jumlahnya sangat sedikit dan golongan as-sabiqun al-awwalun yang rata-ratanya adalah orang miskin dan lemah."

Dakwah masa awal Islam, secara garis besar di bagi menjadi dua : Sirriy (Rahasia/Sembunyi-sembunyi/Terselubung) dan Jahry (Terang-terangan/Terbuka).

Ada 2 Versi Mengenai As-Sabiqun al-Awwalun
  • As-Sabiqun al-Awwalun I
Adalah 10 Sahabat yang masuk Islam di masa Sirriy, Selama tiga tahun pertama, Muhammad hanya menyebarkan agama terbatas kepada teman-teman dekat dan kerabatnya, pendapat ini dikemukakan oleh Ibnu ishaq dan Al-Waqidi. Kebanyakan dari mereka yang percaya dan meyakini ajaran Muhammad adalah para anggota keluarganya, tetapi tidak semua orang terdekatnya mau menerima dakwah ini. Sebagai contoh Abu Thalib yang tidak meyakini ajaran yang dibawa oleh Muhammad. Begitu pula dengan salah satu pamannya yang bernama Abu Lahab, bahkan menjadi penentang keras dakwah Muhammad. Adapun 10 Sahabat Pertama yang kerap di sebut  As-Sabiqun al-Awwalun yakni : 
 
-Kadijah
-Ali bin Abi Tholib
-Abu Bakar
-Zaid bin Haritsah
-Usman bin Affan
-Zubair bin Awwam
-Saad bin Abi Waqash
-Abdurrahman bin Auf
-Fatimah binti Khothob dan Said bin Zaid
-Arqam bin Abil Arqam
-Thalhah bin Ubaidillah
 
  •  As-Sabiqun al-Awwalun II
Adapula riwayat yang menyebutkan bahwa As-Sabiqun al-Awwalun adalah Sahabat yang memeluk Islam dari Masa Sirriy hingga awal masa Jahry, terdapat 40 Orang.
 
Ibnu Hisyam pernah menulis 40 nama as-sabiqun al-awwalun. Ia menulis Khadijah dalam nomor urut pertama, Asma' di nomor urut 18, dan Aisyah di nomor urut 19. Umar bin Khattab berada jauh di bawah Aisyah.
Yang termasuk as-sabiqun al-awwalun adalah sebagai berikut:

Khadijah, Zaid bin Haritsah, Ali bin Abi Thalib, Abu Bakar Al-Shiddiq, Ummu Aiman, dan Bilal bin Rabah, merekalah orang yang pertama kalinya mengucap kalimat dua syahadat, lalu menyebar ke yang lainnya. Kesemuanya berasal dari kabilah Quraisy, kecuali Bilal bin Rabah.

Daftar di atas tersebut, tidaklah sesuai dengan kronologis urutan sejarah aslinya, dikarenakan penyebaran Islam ini awalnya secara rahasia, maka terlalu sulit untuk mencari siapa saja yang terlebih dahulu memeluk Islam, setelah lima besar pemeluk Islam.

Berbagai Sumber, Semoga Bermanfaat #Islamgram
 

0 komentar:

Post a Comment